Pengaruh Leverage, Likuiditas, dan Firm Size Terhadap Terjadinya Kondisi Financial Distress
DOI:
https://doi.org/10.57218/jueb.v2i4.993Keywords:
Debt to Equity Ratio, Firm Size, Financial Distress, Quick RatioAbstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh dari leverage, likuiditas, dan firm size terhadap terjadinya kondisi financial distress. Objek penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021. Total sampel yang digunakan adalah 67 sampel dengan 15 perusahaan. Penentuan sampel menggunakan metode Purposive Sampling. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis linier berganda, analisis koefisien determinasi, uji F dan uji t. Dari regresi linier berganda diperoleh persamaan regresi Z = -0,398 - 0,102DER + 0,688QR + 0,133FS. Konstanta sebesar -0,398 adalah nilai altman zscore jika variabel debt to equity ratio, quick ratio, dan firm size bernilai tetap. Koefisien regresi variabel debt to equity ratio menunjukkan pengaruh negatif sedangkan koefisien regresi variabel quick ratio dan firm size menunjukkan pengaruh positif terhadap Altman Z-Score (financial distress). Koefisien determinasi atau Adjusted R Square sebesar 0,364 yang memiliki arti bahwa sebesar 36,4% variasi Altman ZScore (financial distress) pada objek penelitian ini dipengaruhi oleh variabel debt to equity ratio, quick ratio, dan firm size. Hasil uji F menunjukkan adanya signifikansi sehingga model layak untuk diteliti. Hasil uji t variabel debt to equity ratio dan firm size tidak berpengaruh signifikan terhadap financial distress, sedangkan variabel quick ratio memiliki pengaruh signifikan terhadap financial distress.
References
Asmarani, S. A., & Purbawati, D. (2020). Analisis Pengaruh Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas Terhadap Financial Distress (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar di BEI Pada Periode Tahun 2014-2018). Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, 9(3), 369–379. https://doi.org/10.14710/jiab.2020.28140
Cinantya, I. G. A. A. P., & Merkusiwati, N. K. L. A. (2015). Pengaruh Corporate Governance, Financial Indicators Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Financial Distress. E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana, 10(3), 897–915. https://doi.org/10.31000/competitive.v5i2.4196
Dewi, P. S., Wahyuni, P. D., & Umam, D. C. (2020). Pengaruh Corporate Governance Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Financial Distress (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018). Prosiding Unpam SENA III, 3(1), 129–143.
Kartika, R., & Hasanudin, H. (2019). Analisis Pengaruh Likuiditas, Leverage, Aktivitas, Dan Profitabilitas Terhadap Financial Distress Pada Perusahaan Terbuka Sektor Infrastruktur, Utilitas, Dan Transportasi Periode 2011-2015. Oikonomia: Jurnal Manajemen, 15(1), 1–16. https://doi.org/10.47313/oikonomia.v15i1.640
Moleong, L. C. (2018). Pengaruh Real Interest Rate Dan Leverage Terhadap Financial Distress. Modus, 30(1), 71–86. http://www.bi.go.id/
Nurcahyani, R. D., & Situngkir, T. L. (2021). Dampak Rasio Likuiditas, Solvabilitas dan Profitabilitas terhadap Potensi Kebangkrutan Perusahaan. Jurnal Manajemen Universitas Singaperbangsa Karawang, 13(2), 324–331.
Octaviani, B., & Abbas, D. S. (2020). Pengaruh Likuiditas, Leverage, Sales Growth, Operating Capacity, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Financial Distress (Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2017-2018). J-Mabisya, 1, 111–133.
Pernamasari, R., Purwaningsih, S., Tanjung, J., & Rahayu, D. P. (2019). Good Corporate Governance and Prediction of Financial Distress to Stock Prices: Atman Z Score Approach. International Journal of Economics and Management Studies, 6(11), 56–62. https://doi.org/10.14445/23939125/ijems-v6i11p107.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 JUEB : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.