Sosialisasi Pencegahan Dan Percepatan Penurunan Angka Stunting Di Desa Tanjung Anom Kecamatan Kota Agung Timur Kabupaten Tanggamus
DOI:
https://doi.org/10.57218/jompaabdi.v2i4.917Keywords:
Pencegahan, Percepatan, Sosialisasi, StuntingAbstract
Stunting merupakan masalah pada pertumbuhan anak, anak yang mengalami stunting dikarenakan tidak terpenuhinya nutrisi selama masa kehamilan Masalah stunting di Indonesia adalah ancaman serius yang memerlukan penanganan yang tepat. Berdasarkan data survei status gizi balita Indonesia (SSGBI) pada tahun 2019, prevelensi stunting di Indonesia mencapai 27,7%. Artinya, sekitar 1 dari 4 anak balita (lebih dari 8 juta anak) di Indonesia mengalami stunting. sampai 24 bulan setelah lahir. Masalah anak pendek (stunting) merupakan salah satu permasalahan gizi yang dihadapi di dunia, khususnya di negara-negara miskin dan berkembang. Metode yang dilakukan yaitu penyuluhan dengan cara ceramah dan tanya jawab mengenai stunting kepada Ibu hamil dan ibu balita yang berjumlah 30 orang. Hasil yang didapatkan semua peserta sosialisasi stunting meningkat pengetahuan dan kesadaran mengenai stunting, terbentuk komitmen dan dukungan pihak pemerintah desa dalam upaya pencegahan stunting. Diharapkan kegiatan serupa yaitu penyuluhan gizi rutin dilaksanakan oleh kader posyandu. Perlunya dilakukan kegiatan peningkatan kapasitas kader terutama dalam memberikan penyuluhan dan pelatihan pembuatan MP-ASI Berbahan Pangan Lokal.
References
Amirullah, A., Andreas Putra, A. T. and Daud Al Kahar, A. A. (2020) ‘Deskripsi Status Gizi Anak Usia 3 Sampai 5 Tahun Pada Masa Covid-19’, Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 1(1), pp. 16–27. doi: 10.37985/murhum.v1i1.3.
Juherman, Y. N. (2023). Pembentukan Kelompok Pendukung ASI dan Refreshing Konselor Menyusui Untuk Pendampingan Balita Stunting Kabupaten Pringsewu. Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2), 85-92.
Prasetya, E. P., & Rahmalia, F. (2018). Pemberdayaan Masyarakat Tentang Kesehatan, Pendidikan dan Kreatifitas. Abdi Dosen: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 2(1), 19-25. http://pkm.uikabogor.ac.id/index.php/ABDIDOS/article/view/69
Wardana, A. K., & Astuti, I. W. (2019). Penyuluhan pencegahan stunting pada anak. Jurnal Berdaya Mandiri, 1(2), 170-176.
Widyadara, D. and Bilal, M. (2019) ‘Aplikasi E-Health Kesehatan Ibu dan Anak ( KIA ) Sebagai Inovasi Kota Cerdas’, Indonesian Journal on Networking and Security, 8(4), pp. 1–6.